situspuisi.blogspot.com merupakan Blog kumpulan puisi yang menyediakan contoh puisi pendek terbaik karya indonesia.

Showing posts with label Puisi Cinta. Show all posts
Showing posts with label Puisi Cinta. Show all posts

Surat Cinta Karya W.S Rendra

Surat Cinta

Kutulis surat ini
kala hujan gerimis
bagai bunyi tambur yang gaib,
Dan angin mendesah
mengeluh dan mendesah,
Wahai, dik Narti,
aku cinta kepadamu !

Kutulis surat ini
kala langit menangis
dan dua ekor belibis
bercintaan dalam kolam
bagai dua anak nakal
jenaka dan manis
mengibaskan ekor
serta menggetarkan bulu-bulunya,
Wahai, dik Narti,
kupinang kau menjadi istriku !

Kaki-kaki hujan yang runcing
menyentuhkan ujungnya di bumi,
Kaki-kaki cinta yang tegas
bagai logam berat gemerlapan
menempuh ke muka
dan tak kan kunjung diundurkan

Selusin malaikat
telah turun
di kala hujan gerimis
Di muka kaca jendela
mereka berkaca dan mencuci rambutnya
untuk ke pesta
Wahai, dik Narti
dengan pakaian pengantin yang anggun
bunga-bunga serta keris keramat
aku ingin membimbingmu ke altar
untuk dikawinkan
Aku melamarmu,
Kau tahu dari dulu:
tiada lebih buruk
dan tiada lebih baik
dari yang lain...
penyair dari kehidupan sehari-hari,
orang yang bermula dari kata
kata yang bermula dari
kehidupan, pikir dan rasa

Semangat kehidupan yang kuat
bagai berjuta-juta jarum alit
menusuki kulit langit:
kantong rejeki dan restu wingit
Lalu tumpahlah gerimis
Angin dan cinta
mendesah dalam gerimis.
Semangat cintaku yang kuta
batgai seribu tangan gaib
menyebarkan seribu jaring
menyergap hatimu
yang selalu tersenyum padaku

Engkau adalah putri duyung
tawananku
Putri duyung dengan
suara merdu lembut
bagai angin laut,
mendesahlah bagiku !
Angin mendesah
selalu mendesah
dengan ratapnya yang merdu.
Engkau adalah putri duyung
tergolek lemas
mengejap-ngejapkan matanya yang indah
dalam jaringku
Wahai, putri duyung,
aku menjaringmu
aku melamarmu

Kutulis surat ini
kala hujan gerimis
kerna langit
gadis manja dan manis
menangis minta mainan.
Dua anak lelaki nakal
bersenda gurau dalam selokan
dan langit iri melihatnya
Wahai, Dik Narti
kuingin dikau
menjadi ibu anak-anakku !

Puisi Surat Cinta Karya W.S Rendra

Arti Puisi Surat Cinta Karya W.S Rendra
Sang penulis puisi (WS Rendra) telah menyukai seorang wanita, Dia adalah Narti. WS Rendra mengungkapkan perasaan cinanya lewat puisi yang telah Ia buat. WS Rendra juga ingin menikahi Narti dan ingin menjadikan Narti sebagai istrinya dan menjadi Ibu dari Anak-anak WS Rendra.

Tersesat Dihati Sang Batu Karya Feni Lintang Utari

Tersesat Dihati Sang Batu

Waktu yang berputar lalu menegurku untuk mengingat itu
Kala aku dulu pernah bodoh untuk mencintai sang batu
Aku mati dan terkubur dalam rasa sakitku
Saat ku tau kau telah terhanyut dengan rayuan wanita yang aku pun tak tahu

Berjalan aku disudut ruang kasihmu yang lalu
Kita bahagia dengan cinta pelangi yang indah seperti sebuah irama dalam lagu
Kita menari dan melayang diatas awan - awan kebahagiaan
Namun sayang kebahagiaan itu kini hanya menjadi kenangan

Kasih, cinta, dan kasing sayang itu indah
Tapi kenapa mereka solah - olah hanya dijadikan panah
Untuk membidik sang amarah
Yang lalu hanya menitipkan sebuah luka di dalam sebuah kisah

Ku akui dulu aku tersesat dihati sang batu
Aku berlari dan tak akan pernah kembali ketempat itu
Dimana disitu tumbuh sakit dihati tulusku
Dan aku percaya aku akan bahagia jika tak bersamamu

Tersesat Dihati Sang Batu Karya Feni Lintang Utari

Arti Puisi Tersesat Dihati Sang Batu:
puisi ini saya (penyair) buat untuk seseorang yang saya kagumi yang mana dia juga memberikan harapan kepada saya. Tapi saya harus terima kalau kami tak akan pernah bersatu. Karena kini dia telah memiliki kekasih. Setelah saya tau akhirnya saya memutuskan untuk pergi dari hatinya dan tak akan pernah kembali.

Puisi Tersesat Dihati Sang Batu terdiri dari:
  • Puisi terdiri dari 4 bait
  • Termasuk Puisi Cinta & Puisi Sedih
Puisi Tersesat Dihati Sang Batu telah dikirim ke Situs Puisi oleh Feni Lintang Utari

Last Post = Puisi Tamparan Yang Meninggalkan Cahaya Bulan Karya Novita Sari

Perasaan Yang Tak Terungkap Karya Erwin Pratama

Perasaan Yang Tak Terungkap

Hati kecil ini terasa galau
Pikiran ini terus terbayang wajahmu
Kau seperti berputar dalam otakku
Kau selalu ada ditempat aku berpijak
Bayangan akan dirimu selalu menghantuiku

Jantungku berdetak ketika kau lewat
Hati kita menyatu saat pandangan kita bertemu
Apa yang terjadi dalam diriku
Sihir apa yang kau berikan padaku
Apa ini cinta atau hanya nafsu belaka

Bulan dan mentari saling mengejar
Hari demi hari kian berlalu
Namun bayanganmu tidak memeudar
Bahkan bayanganmu semakin bersinar di benakku
Sebenarnya hati ini ingin menemani harimu
Haruskah ku mengungkap perasaan ini

Puisi Perasaan Yang Tak Terungkap Karya Erwin Pratama

Arti Puisi Perasaan Yang Tak Terungkap Karya Erwin Pratama
Arti dari puisi ini adalah seseorang yang memiliki rasa cinta kepada seseorang. Setiap hari Ia selalu memikirkan sosok yang dicintainya tersebut. Namun Ia seorang pengecut yang tidak berani mengungkapkan perasaannya itu kepada orang yang disukainya.

Puisi Bidadari Jatuh Karya Erwin Pratama

Bidadari Jatuh

Seorang Bidadari langit telah jatuh
Jatuh kebumi menuju hatiku
Hatiku tak kuasa menahan rasa
Rasa untuk jatuh cinta denganmu

Mata ini serasa tak mampu berkedip
berkedip sedetik saja hati ini akan merindu
Rindu akan pesonamu yang menawan
Menawan bagaikan bidadari khayangan

Hey, maukah kau bersamaku
Bersamaku menikmati indahnya dunia
dunia yang hanya untuk kita berdua
berdua kita rajut benang merah kehidupan


Arti Puisi Bidadari Jatuh Karya Erwin Pratama

Arti dari puisi ini adalah bahwa ada seseorang wanita yang sangat cantik bagaikan bidadari langit khayangan. Dan seorang pria itu langsung terpesona melihatnya. Lalu pria itu hendak mengungkapkan perasaannya kalau ia jatuh cinta pada wanita tersebut. Sang pria mempunyai keinginan untuk melamar wanita terebut.


Copyright © situspuisi.blogspot.com | Powered by blogger.